RESEP OREK TEMPE PEDAS


Bahan orek tempe :
  • 1/2 kg tempe dengan kualitas yang bagus ya
  • 55 gram gula merah
  • 15 gram asam jawa
  • 100 ml air
  • garam secukupnya
  • 2 siung bawang putih kita iris iris tipis
  • 3 butir bawang merah kita iris iris tipis
  • 3 buah cabe merah keriting haluskan
  • 2 buah cabai merah besar kita haluskan
  • minyak goreng
Cara membuat orek tempe pedas :
  1. Pertama tama kita potong tempe kemudian kita goreng dengan minyak banyak hingga benar benar kering. Angkat dan tiriskan.
  2. Kemudian kita panaskan sedikit minyak untuk menumis, tumis bawang merah dan juga bawang putih hingga harum.
  3. Kita masukan cabe halus, air dan juga gula merah aduk aduk merata.
  4. Lanjutkan dengan memasukkan garam dan air asam jawa, aduk aduk hingga mendidih dan mengental.
  5. Terakhir masukkan tempe yang sudah digoreng dan aduk hingga tempe berbalut bumbu.
Demikian resep cara membuat orek tempe pedas, semoga resep orek tempe ini dapat bermanfaat bagi kita semua. Selamat mencoba.
luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com

0 komentar:

Post a Comment