RESEP MIE ACEH ASLI YANG ENAK

RESEP MIE ACEH ASLI YANG ENAK


Bahan untuk membuat mie aceh :
  • 300 gram mie basah, seduh dengan air panas
  • 200 gram daging kambing (bisa anda ganti dengan daging sapi)
  • 3 butir bawang merah kita iris iris tipis
  • 4 siung bawang putih kita iris iris tipis
  • 750 ml air
  • 1 buah tomat kita potong potong
  • 300 ml kaldu sapi
  • 50 gram tauge
  • 1 1/2 sendok makan kecap manis
  • 50 gram kol kita iris iris tipis
  • 1/2 sendok makan garam
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 1/2 sendok teh cuka
  • 1 lembar daun salam
  • 1 batang daun bawang, iris iris 1 cm
  • 3 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu yang dihaluskan :
  • 4 siung bawang putih
  • 6 butir bawang merah
  • 4 buah cabe merah kecil, buang bijinya
  • 1/4 sendok teh jintan
  • 2 cm kunyit, kita bakar
  • 1 butir kapulaga
  • 1/2 sendok teh lada putih bubuk
Bahan acar mentimun :
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 3 buah mentimun, bunag bijinya potong kotak kecil kecil
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1 sendok teh cuka
Bahan pelengkap :
  • emping goreng
  • bawang goreng 
Cara membuat mie aceh asli yang enak :
  1. Masak air hingga mendidih, lalu masukkan daging kambing dan daun salam, masak hingga daging matang. Angkat lalu tiriskan, potong potong daging lalu sisihkan.
  2. Panaskan sedikit minyak, lalu tumis bawang merah bersama dengan bawang putih dan bumbu yang telah di haluskan, setelah bumbu matang, masukkan daging kambing lalu aduk hingga rata.
  3. Masukkan taoge, tomat dan kol, aduk hingga layu. tambahkan dengan gula pasir, garam, kecap manis, kaldu sapi dan cuka, masak hingga matang dan bumbu meresap.
  4. Masukkan mie lalu aduk hingga rata. Sebelum di angkat, masukkan daun bawang, aduk hingga rata lalu angkat.
  5. Sajikan mi aceh bersama dengan emping goreng, acar mentimun dan bawang merah goreng, sajikan.
luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com